Apa Itu Hamster?

Hamster merupakan hewan peliharaan yang tak jarang kita jumpai. Sifat hamster yang jinak dan variasi warna hamster yang banyak, menjadi daya tarik tersendiri bagi orang-orang untuk memelihara hamster. Namun bentuk fisiknya yang mirip dengan tikus terkadang membuat orang-orang geli melihatnya. Hamster adalah hewan crepuscular, yang artinya hewan yang aktif terutama saat twilight (senja atau subuh). Hewan Crepuscular terkadang aktif di malam hari saat bulan purnama.

Hamster memang termasuk golongan hewan pengerat (ordo: rodentia). Kerabat hamster seperti kelinci, marmot, landak mini, dan juga tikus. Ini yang sering kali orang Indonesia menyebut hamster adalah salah satu jenis tikus. Hamster berbeda dengan tikus. Hamster memiliki karakteristik badan yang gemuk dengan ekor yang lebih pendek daripada badannya, berbulu tebal dan memiliki banyak variasi warna sesuai dengan jenisnya. Sedangkan tikus memiliki bulu yang pendek dengan ekor yang panjang. Perbedaan klasifikasi ilmiah (taksonomi) hamster dengan tikus sebagai berikut:

Tabel Perbedaan Taksonomi Hamster Dengan Tikus

KLASIFIKASIHAMSTERTIKUS
1. KerajaanAnimaliaAnimalia
2. FilumChordataChordata
3. KelasMamaliaMamalia
4. OrdoRodentiaRodentia
5. FamiliCricetidaeMuridae
6. Sub FamiliCricetinaeMurinae
7. GenusPhodopusRattus

Nah, kalian sudah lihat tabel perbedaan taksonomi hamster dengan tikus, jadi lebih jelas kan perbedaannya?! Sekarang teman-teman bisa mengetahui dan memberitahukan kepada teman-teman yang lain tentang perbedaan keduanya.

Perlu untuk diketahui bahwa hamster bukanlah hewan asli dari Indonesia. Hewan ini berasal dari negara-negara yang beriklim subtropis seperti sekitar Rusia, Mongolia, dan Siberia. Ada juga yang berasal dari Suriah dan Pakistan. Habitatnya ada yang di perbatasan padang pasir, bukit di kaki gunung, dataran rendah yang bersemak-semak dan berbatu, dan padang rumput yang luas, bahkan beberapa juga ada yang tinggal di persawahan.

Hamster bersifat nocturnal, yaitu hewan yang aktif di malam hari. Kadang-kadang mereka juga aktif ketika dini hari dan juga ketika menjelang sore hari. Mereka suka sekali menggali lubang. Di habitat aslinya, hamster menggali lubang yang cukup dalam dimana lubang-lubang tersebut digunakan sebagai tempat berlindung, bersarang, dan juga sebagai tempat untuk menyimpan makanannya.

Menarik Bukan Tentang Hamster?! Hewan ini memang imut dan lucu. Tingkah lakunya dapat menghibur kalian saat ada di rumah. Hewan ini tidak memerlukan ruang yang luas untuk memeliharanya. Oleh karena itu, jika tidak mempunyai lahan yang luas, hamster adalah pilihan yang cocok sebagai hewan peliharaan kalian di rumah. Demikian ulasan dari Sangatta Hamster tentang hamster, semoga bermafaat.

Subscribe to receive free email updates:

2 Responses to "Apa Itu Hamster?"

  1. Sempat mau belajar piara ini waktu pacaran sama cewek penyuka hamster.

    syg udh keburu putus :D

    ReplyDelete
    Replies
    1. @ketagihan baca : Hahaha... jadi sekarang plihara apa Gan?
      Plihara cewek ya?
      ahahaha :P

      Delete

Kirimkan pesan, pertanyaan dan usulan Anda dengan menggunakan kotak komentar di bawah ini.

Aturan Berkomentar :

1. Diharuskan menggunakan bahasa yang sopan.
2. Dilarang mengirim pertanyaan yang berbau Spam (diluar kategori bahasan blog).
3. Tidak diperkenankan memasukkan link aktif maupun non aktif di dalam komentar (kecuali itu permintaan admin).

Terimakasih atas pengertiannya.